1 year 5 months ago
Apa sajakah manfaat dan risiko dari terapi kejang magnetik untuk orang dengan skizofrenia? Pesan utama Data yang tersedia terlalu sedikit untuk mengevaluasi manfaat dan risiko terapi kejang magnetik ( magnetic seizure therapy , MST) untuk orang dengan skizofrenia. Kami membutuhkan lebih banyak penelitian yang lebih baik untuk melihat hal ini. Apa yang dimaksud dengan skizofrenia? Skizofrenia merupakan salah satu gangguan paling umum dan membuat disabilitas mental. Orang dengan skizofrenia dapat memiliki kesulitan menjalani kehidupan secara normal karena penyakitnya, termasuk di dalamnya...
1 year 5 months ago
Apakah obat-obatan yang bertujuan untuk mengurangi kehilangan darah selama operasi efektif untuk pembedahan trauma panggul, pinggul, atau tulang panjang, dan apakah obat-obatan tersebut menyebabkan efek yang tidak diinginkan? Pesan utama - Kami belum mengetahui obat terbaik untuk mengurangi perdarahan dan transfusi darah selama operasi untuk trauma panggul, pinggul, atau tulang panjang (tulang paha). - Beberapa penelitian masih berlangsung; bila telah selesai, kami berharap dapat membuat kesimpulan yang lebih baik. Latar belakang Patah tulang panggul, pinggul, dan tulang panjang dapat...
1 year 5 months ago
Seberapa efektif intervensi psikologis yang digunakan untuk mengobati konsekuensi pelecehan seksual pada anak-anak dan remaja Pesan utama - Sejumlah terapi psikologis digunakan untuk membantu anak-anak dan remaja mengatasi konsekuensi pelecehan seksual. - Sebagian besar bukti ilmiah yang tidak pasti menunjukkan bahwa intervensi tertentu lebih baik daripada manajemen biasa dalam membantu anak-anak dan remaja pulih dari pelecehan seksual. - Kita membutuhkan penelitian intervensi yang lebih banyak dan lebih baik untuk menentukan apakah salah satu intervensi lebih baik dari yang lain dalam...
1 year 5 months ago
Intervensi rehabilitasi motorik pada pasien dengan amputasi pada bagian bawah-lutut akibat penyakit arteri perifer atau diabetes Pesan utama - Hanya terdapat sedikit penelitian mengenai rehabilitasi motorik pada pasien yang mengalami amputasi akibat penyakit vaskular. - Sejumlah penelitian melaporkan hasil yang positif, tetapi kurang meyakinkan karena jumlah partisipan yang kecil dan data yang terbatas. Apa itu amputasi dan apa yang terjadi setelah amputasi? Amputasi adalah pengangkatan bagian luar tubuh. Amputasi akibat penyebab vaskular umumnya dihubungkan dengan diabetes dan penyakit...
1 year 5 months ago
Obat-obatan berbasis ganja untuk nyeri kanker Apakah obat-obatan yang berbahan dasar ganja membantu orang dewasa yang mengalami nyeri kanker? Pesan utama Obat-obatan berbasis ganja (Cannabis-based medicines, CbM) tidak bisa meredakan nyeri kanker yang tidak respon dengan obat-obatan sejenis morfin. Studi yang dianalisis tidak boleh digunakan untuk membuat pernyataan mengenai posisi obat-obatan berbasis ganja ini dalam tangga analgesik World Health Organization (WHO) untuk nyeri kanker. Uji klinis obat-obatan berbasis ganja pada kanker perlu dirancang dengan desain penelitian yang jauh lebih...
1 year 5 months ago
Berbagai cara pemberian antibiotik untuk membersihkan infeksi Pseudomonas aeruginosa pada penderita fibrosis kistik Pesan utama - Fibrosis kistik (cystic fibrosis, CF) adalah kondisi yang diwariskan, di mana saluran pernapasan sering tersumbat oleh lendir, dan penderita CF lebih sering terkena infeksi paru yang menyebabkan lebih banyak kerusakan paru-paru. - Pseudomonas aeruginosa (P aeruginosa ) sering kali menjadi penyebab infeksi dan sulit untuk dihilangkan; antibiotik adalah pengobatan utama, tetapi ada banyak pilihan antibiotik yang berbeda, dan dapat diberikan dengan berbagai cara. -...
1 year 5 months ago
Alat apa yang tersedia untuk menilai adanya beberapa faktor risiko demensia pada orang paruh baya, dan dapatkah alat tersebut memprediksi demensia di masa depan dengan tepat? Pesan utama - Kami menemukan 14 alat yang digunakan pada orang paruh baya untuk memprediksi demensia di masa depan. - Tujuh penelitian menguji alat prediksi yang dinamakan Faktor Risiko Kardiovaskular, Penuaan, dan Demensia (Cardiovascular Risk Factors, Ageing, and Dementia, CAIDE). - Manfaat menggunakan alat ini untuk memprediksi demensia di kemudian hari masih belum jelas, karena penelitian-penelitian yang ada hanya...
1 year 5 months ago
Apakah obat golongan penghambat asetilkolinesterase mengurangi gejala utama yang terkait dengan gangguan spektrum autisme Pesan utama Saat ini, belum jelas apakah penghambat asetilkolinesterase efektif dalam mengobati gejala utama autisme. Hal ini dikarenakan sangat sedikit penelitian yang telah dilakukan. Dua penelitian yang kami temukan berskala kecil, dan tidak melaporkan luarannya dengan baik. Namun demikian, ada sejumlah penelitian yang sedang berlangsung di bidang ini. Apa itu gangguan spektrum autisme? Gangguan spektrum autisme (autisme) adalah suatu kondisi yang memengaruhi cara...
1 year 5 months ago
Anti-VEGF untuk pencegahan komplikasi setelah vitrektomi pada retinopati diabetik proliferatif Mengapa pertanyaan ini penting? Retinopati Diabetik Proliferatif (RDP) adalah tahap paling lanjut dari retinopati diabetik, yang merupakan komplikasi diabetes. Hal ini disebabkan oleh pembuluh darah baru yang tidak normal tumbuh pada retina, yaitu lapisan yang sensitif cahaya di regio mata bagian belakang . Vitrektomi pars plana adalah terapi pembedahan yang tepat untuk komplikasi RDP. Selama operasi ini, vitreous yang berbentuk seperti gel di dalam mata akan diangkat. Alasan paling umum untuk...
1 year 5 months ago
Apakah jumlah dosis PEG-asparaginase memengaruhi kesintasan dan risiko toksisitas? Pertanyaan tinjauan Berapa banyak asparaginase, obat utama dalam pengobatan kanker darah leukemia limfoblastik akut ( acute lymphoblastic leukemia / ALL), yang optimal untuk memastikan kesintasan terbaik sekaligus meminimalkan toksisitas terkait asparaginase? Latar belakang ALL adalah subtipe kanker darah yang timbul akibat transformasi ganas sel darah putih yang tidak matur yang berasal dari limfoid. ALL adalah kanker anak yang paling umum. Penggunaan obat anti leukemia asparaginase sangat penting untuk...
1 year 5 months ago
Jenis intervensi endovaskular perkutan untuk stroke iskemik akut Pertanyaan Jenis terapi endovaskular apakah yang paling aman dan efektif bagi penderita stroke iskemik akut ( acute ischemic stroke , AIS)? Latar belakang Stroke adalah salah satu penyebab kematian dan kecacatan yang paling umum saat ini. Terapi endovaskular/trombektomi (di dalam pembuluh darah) bertujuan untuk menghilangkan gumpalan darah yang menyebabkan stroke iskemik akut untuk memulihkan aliran darah dan mengurangi gejala stroke. Aspirasi-trombus dilakukan dengan menghisap gumpalan darah menggunakan pipa kateter kecil....
1 year 5 months ago
Apakah obat-obatan untuk depresi dapat membantu orang untuk berhenti merokok? Apakah yang dimaksud dengan antidepresan? Antidepresan adalah obat dan suplemen yang digunakan untuk mengobati depresi. Beberapa antidepresan juga telah diuji untuk melihat apakah obat-obatan ini dapat membantu orang untuk berhenti merokok. Dua diantaranya - bupropion (kadang-kadang disebut Zyban) dan nortriptyline - kadang-kadang diberikan untuk membantu orang untuk berhenti merokok. Mengapa kami melakukan Tinjauan Cochrane ini Merokok sangat buruk bagi kesehatan manusia. Bagi orang yang merokok, menghentikannya...
1 year 5 months ago
Obesitas dan dampaknya pada pasien COVID-19 Apa dampak obesitas pada luaran pasien positif COVID-19? Pesan utama - Terdapat cukup bukti yang mendukung temuan bahwa obesitas ekstrem (BMI > 40 kg/m2) meningkatkan kemungkinan seseorang meninggal dunia, membutuhkan alat bantu pernafasan, dirawat di rumah sakit dan dirawat di ICU karena COVID-19. - Pada umumnya, obesitas akan menyebabkan seseorang membutuhkan alat bantu pernafasan. - Semakin tinggi BMI seseorang, semakin tinggi pula kemungkinan orang tersebut akan menderita COVID-19 yang parah Apa yang dimaksud dengan obesitas? Obesitas...
1 year 6 months ago
Larutan kristaloid seimbang dibanding larutan saline 0,9% untuk anak yang mengalami dehidrasi berat dengan diare akut Apa itu dehidrasi dan bagaimana penanganannya? Anak-anak dengan diare akut atau gastroenteritis yang mengalami dehidrasi berat memerlukan rehidrasi cairan melalui intravena (ke dalam pembuluh darah vena) dengan cairan (disebut sebagai koreksi intravena). Larutan intravena yang paling umum digunakan untuk tujuan ini adalah apa yang disebut dengan kristaloid, yang merupakan larutan garam mineral (misalnya cairan elektrolit seperti natrium, kalium, atau klorida). Kristaloid yang...
1 year 6 months ago
Pengaruh intervensi tingkat individu untuk mengurangi stres pada petugas kesehatan Pesan utama - Intervensi tingkat individu di mana perhatian seseorang tertuju pada pengalaman stres (seperti fokus pada pikiran, perasaan, perilaku) atau jauh dari pengalaman stres (seperti berolahraga, bersantai) dapat mengurangi stres di antara petugas kesehatan hingga satu tahun setelah intervensi. - Kombinasi intervensi tingkat individu dapat mengurangi stres hingga beberapa bulan setelah intervensi. - Kami tidak tahu apakah intervensi yang berfokus pada faktor risiko yang berhubungan dengan pekerjaan pada...
1 year 6 months ago
Mempersiapkan pasien kanker usus untuk menjalani pembedahan dengan intervensi multipel Tujuan dari tinjauan ini Tujuan dari tinjauan ini adalah untuk mengetahui apakah intervensi multipel yang dilakukan sebelum tindakan pembedahan pada pasien kanker usus dapat meningkatkan kesiapan operasi pasien dengan meningkatkan kebugaran pasien secara keseluruhan, sehingga meningkatkan luaran pasca-operasi. Para peneliti Cochrane mengumpulkan dan menganalisis semua uji klinis acak terkendali yang tersedia tentang topik ini. Pesan utama Hanya tiga penelitian yang memenuhi kriteria inklusi untuk tinjauan...
1 year 6 months ago
Apakah mengukur kadar bilirubin melalui kulit merupakan alternatif yang dapat diandalkan untuk mengukur kadar bilirubin dalam darah bayi baru lahir? Pesan Utama Penelitian yang disertakan dalam tinjauan ini menunjukkan bahwa mengukur kadar bilirubin melalui kulit tanpa jarum dapat mengidentifikasi kadar bilirubin yang tinggi pada bayi baru lahir. Mengapa penting untuk mendiagnosis kadar bilirubin yang tinggi pada bayi baru lahir? Bilirubin adalah zat yang diproduksi melalui pemecahan sel darah merah. Penyakit kuning (jaundice) adalah masalah yang sangat umum dijumpai pada periode neonatal...
1 year 6 months ago
Penggunaan teknologi untuk pelayanan kesehatan jarak jauh pada kasus penyakit radang usus Pesan utama - Perawatan jarak jauh mungkin sama dengan perawatan biasa (contoh: perawatan tatap muka di klinik dan rumah sakit) untuk memperbaiki gejala penyakit radang usus pada orang dewasa; hanya terdapat sedikit bukti ilmiah untuk anak-anak. - Perawatan jarak jauh mungkin sama dengan perawatan biasa untuk menghindari kekambuhan; hal yang sama juga berlaku untuk anak-anak. - Perawatan jarak jauh mungkin sama dengan perawatan biasa untuk meningkatkan kualitas hidup pada orang dewasa; hanya ada sedikit...
1 year 6 months ago
Intervensi yang dipersonalisasi untuk anak-anak dengan masalah perilaku Pesan utama Saat ini hanya ada sedikit bukti ilmiah yang mendukung intervensi yang dipersonalisasi atau disesuaikan untuk anak-anak dengan masalah perilaku. Sedikit bukti ilmiah yang ada memiliki kualitas yang rendah. Oleh karena itu, belum jelas apakah intervensi yang dipersonalisasi dapat meningkatkan luaran untuk anak-anak dengan masalah perilaku. Diperlukan penelitian lebih lanjut yang berkualitas tinggi. Apa yang dimaksud dengan masalah perilaku? Masalah perilaku adalah berbagai perilaku mengganggu di masa...
1 year 7 months ago
Pelatihan tenaga kesehatan dalam pemeriksaan payudara untuk deteksi dini kanker payudara di negara-negara dengan pendapatan rendah dan menengah Apa permasalahannya? Terbatasnya layanan deteksi dini dan sistem kesehatan yang tidak memadai di negara-negara dengan pendapatan rendah dan menengah ( low- and middle-income countries , LMIC) menyebabkan keterlambatan diagnosis kanker payudara di kalangan wanita yang tinggal di LMIC. Skrining lanjutan untuk kanker payudara (menggunakan mamografi) sering tidak tersedia di banyak fasilitas kesehatan dan, jika tersedia, harganya terlalu mahal untuk...
Checked
24 minutes 39 seconds ago
Search on cochrane.org for:
Subscribe to Latest Indonesian translations feed